Menu sehat adalah Suatu penunjang berupa makanan minuman ataupun hal lainnya untuk menyehatkan tubuh. Sekarang ini manusia sudah menyadari pentingnya kehidupan yang sehat dalam tubuh ini terutama untuk masalah sehat alami. Memiliki tubuh yang sehat merupakan impian siapapun, ya dengan sehat pasti anda bisa beraktivitas secara maksimal dan dapat mewujudkan cita-cita anda atau keinginan anda dengan mudah.
Didalam sehat itu sendiri ternyata ada beberapa makanan yang membantu tubuh ini dalam mendapatkan kesehatan yang alami. Berikut makanannya:
- Bawang Putih
Sejak ribuan tahu lalu dipercaya makanan jenis umbi-umbian ini bisa membantu khasiat untuk menyehatkan tubuh dan menyembuhkan, karena bawang putih memiliki zat anti bakteri dan anti virus yang terkandung didalamnya.
- Kerang-kerangan
Mengandung sangat banyak stimulan kekebalan tubuh terutama mineral seng (zinc). Mineral ini sangat berguna untuk pertumbuhan dan juga perkembangan jaringan pada otot-otot tubuh, membantu untuk membentuk tulang dan organ seksual.
- Ikan
Makanan yang dapat membantu untuk memperlambat proses penuaan. Dengan memakan ikan secara teratur akan membantu untuk para penderita penyakit jantung, karena kemampuan pada pompa jantung akan meningkat.
- Kacang-kacangan
Makanan yang kaya akan zat besi itu sangat dibutuhkan oleh tubuh untuk membantunya dalam mengangkut oksigen ke setiap sel tubuh serta bisa membantu dalam penggunaan oksigen yang dapat dimanfaatkan lebih maksimal oleh tubuh.
- Makanan yang mengandung kalsium
Susu, keju, roti, yoghurt dll merupakan makanan yang memiliki kandungan kalsium di dalamnya. Yang dapat membantu dalam pembentukan gigi maupun tulang, serta mencegah penyakit jantung karena perannya dalam menstabilkan deyut pada jantung.
- Sayur dan Buah
Banyaknya vitamin yang terkandung dapat membantu tubuh dari pencegahan maupun penyembuhan berbagai macam penyakit.
- Makanan Berserat
Gandum, jeruk, ataupun makanan yang mengandung serat lainnya berguna untuk mencegah kanker, jantung dan lainnya. Ada dua serat yaitu serat yang larut dan tidak larut.
Serat yang larut dalam air dapat membantu dalam mencerna dan menyerap sari makanan. Sementara serat yang tidak larut membantu dalam pembersihan saluran pencernaan sehingga bersih dan uga menyerap racun yang tersisa pada usus dua belas jari dan juga dinding pencernaan.
Ternyata bahan makanan yang ada diatas dapat kita temui dan jumpai di kehidupan sehari-hari, masih ada orang mengkonsumsi makanan yang kurang baik untuk tubuh seperti junk food karena bentuk junk food dan cara pembuatannya yang cepat serta praktis yang menjadikan alasan orang untuk memakan makanan seperti junk food itu.
Sekian artikel yang saya buat semoga bermanfaat dan terima kasih.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar